script async='async' src='//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js'/> CARA MEMBUAT AKUN OPERATOR SEKOLAH DI SDM DATA KEMDIKBUD TERBARU - Dunia Pendidikan

CARA MEMBUAT AKUN OPERATOR SEKOLAH DI SDM DATA KEMDIKBUD TERBARU

CARA MEMBUAT AKUN OPERATOR SEKOLAHProvinsi DI SDM DATA KEMDIKBUD TERBARU
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Kali ini kami menyajikan informasi yang cukup berguna buat kawan-kawan yang saat ini menjadi operator sekolah di satuan pendidikan SD, SMP, SMA, Maupun SMK dan belum faham untuk membuat akun operator. Cara Membuat akun operator sekolah di SDM Data Kemdikbud ini menjadi portal untuk mengakses dan melakukan perubahan data baik itu Pengajuan edit data peserta didik yang terkunci di aplikasi DAPODIK, pengajuan NUPTK bagi guru/ PTK yang belum memiliki NUPTK, perubahan data sekolah. semuanya menjadi satu akses dengan akun operator sekolah yang sudah didaftarkan. Jika anda baru saja menjadi operator dan tidak tahu bagaimana akses menu perubahan peserta didik, guru, sekolah maupun data lain alangkah baiknya anda mengikuti panduan yang akan kami sajian dalam artikel ini. Semoga sajian kami ini membantu kawan-kawan operator sekolah khususnya dalam pembuatan akun operator sekolah di Jaringan Pengelola Data Pendidikan.
untuk pembuatan akun ini di situs http://sdm.data.kemdikbud.go.id/index.php?r=site/index ini sejatinya tidak hanya untuk operator sekolah saja, namun berlaku bagi admin dinas/LPMP, admin UNBK, Kantor Agama ataupun UPTD. jadi semua tergabung dalam satu portal ini dengan kewenangan yang berbeda-beda. Tetapi pada kali ini kami hanya menyajikan dan memberikan panduan tentang cara pembuatan akun operator sekolah saja. Baiklah simak sajian kami berikut ini :
  1. akses situs http://sdm.data.kemdikbud.go.id/index.php?r=site/index , setelah terbuka pilihlah menu registrasi anggota, klik saja dan pilih submenu operator sekolah. Sebelumnya siapkan SK operator sekolah yang ditanda tangani basah oleh kepala sekolah yang disertai stempel.
  2. Anda akan diarahkan untuk mengisi biodata yang harus anda isi yakni Nama lengkap; email pribadi; Password; konfirmasi password ; Nomor handphone; Tempat lahir; tanggal lahir; jenis kelamin ; provinsi; kabupaten/ kotamadya ; kecamatan; dan sekolah
  3. Pada menu paling bawah pastikan file SK Operator sekolah sudah anda buat menjadi PDF hasil scannya yang mana sudah ada tanda tangan Kepala Sekolah dan stempel(ASLI), File maksimum adalah 2 MB
CARA MEMBUAT AKUN OPERATOR SEKOLAH DI SDM DATA KEMDIKBUD TERBARU
Setelah semua isian dan file SK operator sekolah kemudian klik registrasi. Sampai sini sudah selesai namun ada hal yang harus anda cek kembali secara berkala aktivasi akun anda, caranya adalah klik menu status pendaftaran dan masukkan alamat email yang digunakan sebagai pendaftaran, jika informasi nya sudah aktif maka akun operator sekolah bisa digunakan, namun jika belum akan ada informasi bahwa akun masih dalam proses aktivasi.
Jika akun anda sudah aktif maka anda sudah bisa untuk mengedit data siswa yang tidak sesuai dengan data Dapodik. karena nama siswa, ttl dan nama ibu terkunci di aplikasi dapodik, perubahan hanya bisa dilakukan di situs vervalpd.data.kemdikbud.go.id
fungsi lain yang tidak kalah penting juga adalah melakuan pengajuan NUPTK, perubahan data PTK dan lain-lain. untuk akses portalnya anda bisa berkunjung di vervalptk.data.kemdikbud.go.id
dan beberapa banyak fungsi lain.

Kami berharap informasi dari kami dunia pendidikan hari ini bermanfaat buat akwan-kawan semuanya. mohon maaf atas segala kekurangan dan sampai jumpa di artikel kami selanjutnya.

Ya Rabbi Shalli 'Ala Sayyidina Muhammad Waftah Minal Khairi Kulla Mughlaq
Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

0 Response to "CARA MEMBUAT AKUN OPERATOR SEKOLAH DI SDM DATA KEMDIKBUD TERBARU"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel